Revisi UU 39/2004 Titikberatkan pada Perlindungan

13-04-2016 / KOMISI IX

Revisi UU No. 39 tahun 2004 tentang Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia di Luar Negeri, masih dalam pembahasan dengan pemerintah termasuk BNP2TKI. RUU ini menitikberatkan kepada perlindungan pekerja di luar negeri termasuk yang tidak berdokumen.

 

“RUU ini sebagai inisiatif DPR, terdapat 907 daftar inventarisasi masalah (DIM), yang dibahas bersama Kemenaker, Kemendagri, Kemenlu, Kementerian Perlindungan Perempuan dan Anak, BNP2TKI dan lain-lain untuk satukan visi perlindungan bagi pekerja migran ini,” tegas anggota Komisi IX Okky Asokawati bersama Sekretaris Utama BNP2TKI Hermono, dan Direktur Eksekutif Migrant Care Anis Hidayah di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (12/4/2016)

 

Politisi Fraksi PPP mengatakan, dalam pembahasan RUU ini, ada tiga hal yang sudah disepakati antara DPR dan pemerintah. Pertama mengenai judul menjadi ‘Perlindungan Pekerja di Luar Negeri’. Kedua, tentang dibentuknya sebuah badan di luar kementrian, dan ketiga memberikan perlindungan secara menyeluruh terhadap WNI di luar negeri.

 

“Baik yang dikirim oleh swasta PPTKIS (swasta), pekerja yang dikirim oleh pemerintah, pekerja perorangan (melamar sendiri), lokal staf (WNI yang hidup di luar negeri tetapi tidak mengubah kewarganegaraannya), pekerja yang dikirim oleh perusahaan yang membuka cabang di luar negeri,”ujarnya.

 

Selain itu RUU ini juga akan memaksimalkan peran Pemda, agar pekerja migran itu menjadi subjek dan bukan objek. Karena itu harus ada time frame.

 

Sementara menurut Hermono, RUU ini harus jelas konstruksi hukum, kebijakan turunan yang dilihat dari perseptif perlindungan, dan pemerintah perlu meningkatkan kompetensi dalam rekrutmen TKI, yang mayoritas lulusan sekolah dasar.

 

Selanjutnya Anis Hidayah mengingatkan jika pada 12 April 2012 DPR mengesahkan UU Ketenagakerjaan, dan RUU ini ibarat memperbaiki rumah yang rusak dan bukan saja memperbaiki genteng bocor. Melainkan fondasi rumah harus kuat, sehingga dapat melindungi penghuninya sesuai HAM dimana negara harus hadir di dalamnya. Anis menambahkan di era digital seperti ini, seharusnya sudah bisa memberlakukan e-migration yang diatur secara online, sehingga lebih efektif. (rnm,mp), foto : andri/hr.

 

 

 

BERITA TERKAIT
Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Komisi IX Minta Masyarakat Tak Panik
10-01-2025 / KOMISI IX
PARLEMENTARIA, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Nihayatul Wafiroh mengapresiasi langkah cepat Kementerian Kesehatan terkait ditemukannya virus Human...
Dukung MBG, Kurniasih: Sudah Ada Ekosistem dan Ahli Gizi yang Mendampingi
07-01-2025 / KOMISI IX
PARLEMENTARIA, Jakarta – Anggota Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati, menyatakan dukungannya terhadap implementasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang...
Nurhadi Tegaskan Perlunya Pengawasan Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis
07-01-2025 / KOMISI IX
PARLEMENTARIA, Jakarta – Anggota Komisi IX DPR RI, Nurhadi, menegaskan komitmennya untuk mengawal pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang...
Dukung Program MBG, Legislator Tekankan Pentingnya Keberlanjutan dan Pengawasan
07-01-2025 / KOMISI IX
PARLEMENTARIA, Jakarta – Pemerintah secara resmi meluncurkan program Makanan Bergizi Gratis (MBG) pada 6 Januari 2025 di 26 provinsi. Program...